Loading...
link : Nasi Timbel Khas Sunda
Nasi Timbel Khas Sunda
Nasi Timbel Khas Sunda |
Selamat siang,
Selain sibuk pasang bendera, menikmati makanan khas daerah bersama keluarga juga bisa menjadi cara untuk menyambut Hari Kemerdekaan 😁
Cobain Nasi Timbel khas Sunda, yuk! Nasi pulen dari Beras Fortune yang dihidangkan bersama Ayam Goreng Jahe ini bisa bantu mempercepat pemulihan tubuh pasca terpapar COVID-19 di balik rasanya yang gurih lho, Bu.
Tubuh jadi lebih bugar dan siap menyambut HUT RI mendatang, deh 🥰 Kalau Ibu CerMat sudah siapin apa aja nih untuk ciptakan suasana semarak di rumah?
Resep Nasi Timbel
Bahan:
- 300 gr Beras Fortune.
- 500 ml air.
- Daun pisang secukupnya.
- Tahu & Tempe goreng.
- Sambal terasi.
- Lalapan selada & timun.
Bahan Ayam Goreng Jahe:
- Minyak Goreng Fortune.
- 5 potong ayam, cuci bersih.
- 1 btr jeruk nipis.
- 1 ruas jahe yang besar.
- 5 btr bawang putih.
- 1 cm kunyit.
- 1 bh kemiri.
- Garam secukupnya.
- Kaldu bubuk secukupnya.
Cara Membuat:
- Cuci beras dari Beras Fortune.
- Didihkan air dalam panci, lalu masukan beras dan aduk sampai air meresap. Kukus selama 30 menit sampai matang. Angkat.
- Ambil selembar daun pisang dan berikan nasi pulen dari Beras Fortune sesuai selera. Bungkus dan sisihkan.
- Sajikan dengan lauk lainnya dalam piring saji.
Cara Membuat Ayam Goreng Jahe:
- Lumuri ayam dengan jeruk nipis. Diamkan selama 15 menit lalu bilas.
- Haluskan jahe, bawang putih, kunyit, kemiri, garam, dan kaldu bubuk.
- Campurkan ayam dengan bumbu halus. Ungkep hingga bumbu meresap dan ayam empuk.
- Panaskan Minyak Goreng Fortune lalu goreng ayam beserta sisa bumbunya hingga kuning keemasan.
- Sajikan bersama Nasi Timbel beserta lauk lainnya.
Selamat mencoba!
#NasiTimbel #KhasSunda #KulinerNusantara #KulinerIndonesia #17Agustus #KemerdekaanIndonesia #HUTRI76 #InovasiCerMat #FortuneCerMat #Resep #MinyakGoreng #GorengGaring #PPKM #DiRumahAja #MerdekaDiRumah
Demikianlah Artikel Nasi Timbel Khas Sunda
Sekianlah artikel Nasi Timbel Khas Sunda kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Nasi Timbel Khas Sunda dengan alamat link https://resepmasakanmyta.blogspot.com/2021/08/nasi-timbel-khas-sunda.html
Loading...
0 Response to "Nasi Timbel Khas Sunda"
Posting Komentar